Perancis, Juara Piala Dunia 2018 Setelah Menang 4 – 2 Atas Kroasia

Akhirnya event akbar piala dunia 2018 berakhir, dengan kemenangan Perancis atas Kroasia dengan skor 4 – 2. Sejak dimulainya perhelatan sepakbola empat tahunan ini, Kroasia di tahun ini akhirnya mampu menembus babak final piala dunia.
Impian negara ini untuk merebut tofi piala dunia untuk pertema kalinya mulai terbuka tahun ini setelah timnas Kroasia berhasil melaju ke final. Namun di final mimpi Kroasia harus pupus. Dengan lawannya timnas Perancis di final, Kroasia seperti demam panggung dan tak berkutik dihadapan timnas perancis.
Perancis melaju ke babak final piala dunia ini tidak berjalan dengan terlalu mulus, setiap pertandignan dilalui dengna susah payah. Namun tim ini kalau kamu memperhatikannya, dalam setiap pertandingan yang merka lakukan terus berkembang sedikit demi sedikit.
Berbeda dengna Korasia yang perkasa dalam ajang ini, terutama dalam babak penyisihan grup piala dunia. Kroasia bahkan sebelumnya mmapu mengalahkan timnas Argentina yang diunggulkan dengan skor telah 3 – 0. Namun dalam pertandingan merebutkan gelar juara piala dunia 2018, Kroasia harus takluk di tangan Perancis dengan skor yang tidak sedikit yakni 4 – 2 untuk kemenangan Perancis.
photo via : www.belfastlive.co.uk
Demam panggung Kroasia sangat terlihat jelas dalam pertandignan final ini, yang harunya mereka bisa bermain lepas. itu terbukti dari gol pertama Perancis yang terjadi akibat kesalahan pemain belakang Kroasia. Gol bunuh diri Kroasia terjadi di babak pertama oleh Mario Mandžukić tepatnya di menit 18.
Pada menit ke 28 akhirnya Korasia berhasil menyamakan kedudukan lewat skema tendangan bebas yang dicetak oleh Ivan Perišić. Dengan skor 1 – 1 ini, pertandigan kembali berjalan dengan seru hingga, pemain belakang Kroasia kembali melakukan kesalahan yakni handsball di kotak penalti.
photo via : www.tuttosporttaranto.com
Sang eksekutor Antoine Griezmann berhasil dengan menyelesaikan tendangan penalti ini dengna sempurna dan gol 2 – 1 untuk keunggulan sementara Perancis. Hingga babak pertama berakhir, skor 2 – 1 untuk keunggulan Perancis tetap bertahan.
Di awal babak ke dua, dominasi Perancis kembali terlihat jelas dalam pertandingan ini, di menit ke 59 Perancis kembali berhasil mencetak gol melalui tendangan Paul Pogba yang merubah kedudukan menjadi 3 – 1 untuk Perancis.
7 menit berselang, Perancis kembali memporak porandakan pertahanan Kroasia dengan gol yang dicetak oleh Kylian Mbappé di menit ke 65 babak ke dua lewat asis yang diberikan oleh Asst: L. Hernández. 3 menit setelah gol Mbappe, Perancis mungkin agak lengah.
photo via : www.theguardian.com
Sebuah kesalah fatal dilakukan oleh kiper timnas Perancis, dimana ia tidak mampu dengan baik menendang bola menuju depan. Kiper timnas Perancis H. Loins ingin melakukan sebuah gerak tipu saat ada operan kebelakang dan ia beperan sebaga seorang libero.
Namun gerak tipuannya terbaca oleh Mario Mandžukić dan meesakkan bola yang terlepas dari kaki kiper menuju gawang lawan. Skor berubah 4 – 2 namun tetap untuk keunggulan Perancis. Dengan Gol yang didapat decetak oleh Mario Mandžukić di menit ke 69 tersebut membuat Kroasia kembali bangkit.
photo via : www.nytimes.com
Berbagai serangan – serangan ke jantung pertahanan lawan terus terjadih silih berganti ke pertahan Perancis. Di menit akhir – akhir pertandingan, Kroasia praktis mendominasi penguasaan bola. Sedangkan Perancis tetap bertahan dengan ketat dan rapi.
Hingga peluit panjang pertandingan, skor tidak berubah tetap 4 – 2 untutk kemenangan Perancis. Dengan ini, Piala Dunia 2018 terlah berakhir dan Perancis keluar menjadi Juara Piala dunia Kali ini.