Saat ini gelombang Korea atau Korean Wave tengah tersebar secara global di berbagai negara di dunia, efeknya pun terasa hingga ke Indonesia salah satunya. Berkat itu, banyak orang-orang di negara lain mulai mempelajari bahasa Korea, kebudayaan Korea dan makanan Korea.

Makanan Korea ini banyak dipengaruhi oleh drama Korea dan berbagai tayangan Korea lainnya yang mengenalkan makanan khas dari negeri ginseng tersebut. Sama seperti negara lainnya, Korea Selatan juga memiliki makanan khas yang rasanya sangat nikmat.

Untuk mencicipnya kamu bisa mengunjungi beberapa restoran Korea yang ada di daerah masing-masing. Tapi buat kamu yang ingin membuatnya sendiri, berikut ini deretan makanan khas Korea yang mudah dibuat

1. Bibimbap

Bibimbap - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via bonif.co.kr

Siapa yang tidak mengenal bibimbap? Makanan khas Korea satu ini berupa semangkuk nasi putih dengan lauk diatasnya yang terdiri dari wortel, timun, lobak, bayam, daging sapi, telur dan saus pedas gocgujang. Sebelum dimakan, nasi beserta lauk yang berada dimangkok diaduk menjadi satu. Di Korea bibimbap memiliki beberapa variasi namun yang paling terkenal berada di kota Jeonju di Jeolla Utara. Makanan Korea halal ini bisa kamu nikmati dipagi hari, siang ataupun malam hari.

2. Bulgogi

Bulgogi - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via ddongri.tistory.com

Makanan Korea Selatan selanjutnya yang sangat mudah dibuat ataupun di beli yaitu bulgogi. Seperti namanya “gogi” makanan ini berupa olahan daging sirloin atau daging sapi pilihan yang dicampur dengan kecap asin dan gula kemudian ditambah dengan berbagai aneka rempah-rempah lainnya sesuai dengan selera dab daerah di Korea Selatan. Bulgogi ini akan sangat nikmat jika disantap dengan daun selada untuk membungkus bulgogi bersama kimchi, bawang putih dan lainnya.

3. Bungeo ppang

Bungeo ppang - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via ingeat.com

Kue satu ini berbentuk ikan mas dan camilan satu ini sangat populer di Korea Selatan. Di Indonesia sendiri, camilan satu ini juga dijual dibeberapa restoran dan bisa juga dibuat sendiri dirumah karena cetakannya dijual dibeberapa toko peralatan memasak.

Meskipun bernama roti ikan mas, roti ini sama sekali tidak mengandung ikan hanya saja bentuknya seperti ikan. Di dalamnya biasanya berisi isian seperti kacang merah, krim keju, coklat dan lainnya. Bungeo ppang ini sangat nikmat jika di makan dalam keadaan panas.

4. Hotteok

Hotteok - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via cj.co.kr

Jajanan Korea Selatan ini berupa kue yang berisi kacang-kacangan, gula coklat, kayu manis dan madu didalamnya. Hotteok ini sangat enak dimakan sewaktu masih hangat sehingga sangat populer sebagai salah satu kudapan musim dingin.

Bentuknya bulat dan tebal dan rasanya manis. Hotteok memiliki berbagai variasi, ada hotteok yang mencampurkan tepung jagung atau teh hijau ke dalam adonan, ada pula hotteok yang tidak digoreng melainkan dipanggang.

5. Japchae

Japchae - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via mcfood.net

Makanan satu ini termasuk salah satu banchan dan dimakan sebagai lauk terutama dalam pesta dan kesempatan khusus. Japchae ini berupa sohun yang dicampur dengan berbagai jenis sayuran dan daging sapi. Untuk sayurannya sendiri biasanya menggunakan sayuran yang sedang musim.

Masing-masing bahan ditumis secara terpisah untuk mempertahankan aroma, bumbu yang digunakan cukup bawang putih, kecap asin dan gula pasir dengan minyak wijen serta daging sapi. Semua bahan kemudian dicampurkan ke dalam sohun yang telah direbus.

6. Kimchi

Kimchi - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via koreanmarthk.com

Bagi orang Korea Selatan, kimchi harus ada di setiap makanan harian sebagai lauk pendamping. Makanan khas Korea Selatan ini berupa sayuran yang difermentasi yang diberi bumbu pedas. Sebelumnya sayuran yang digunakan telah digarami dan dicuci hingga bersih.

Kemudian sayuran dibumbui dengan kecap ikan, bawang putih, jahe, gochugaru (bubuk cabe Korea) dan lainnya. Waktu fermentasi kimchi sekitar satu minggu namun ada juga kimchi yang bisa dikonsumsi begitu dibuat. Umumnya sayuran yang digunakan untuk kimchi yaitu sawi putih dan lobak.

7. Kimbap

Kimbap - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via wtable.co.kr

Jika dilihat makanan satu ini mirip sekali dengan sushi, tapi keduanya berbeda terutama dari bahan pembuatannya. Kimbap terbuat dari nasi, daging dan sayuran, nasi putih dibumbui dengan daram dan minyak wijen atau perilla. Isiannya cukup beragam mulai dari ikan, daging kepiting, telur, daging sapi, kimchi, tuna dan lainnya.

Sayurannya ada ketimun, bayam, wortel dan danmuji (acar lobak). Setelah itu digulung dengan rumput laut dan dipotong-potong seukuran gigitan. Kimbap sangat populer disantap ketika berpiknik, hiking ataupun beraktivitas di luar ruangan. Makanan Korea halal ini sangat banyak diminati dan mudah dibuat sendiri dirumah.

8. Kimchi Jjigae

Kimchi Jjigae - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via agenery14.com

Buat yang suka makanan pedas, wajib banget mencicipi hidangan Korea satu ini yaitu Kimchi Jjigae. Makanan ini berupa sup yang direbus di dalam panci bersama dengan kimchi dan air kimchi kemudian ditambah dengan tahu dan makanan laut atau daging.

Kimchi Jjigae ini menjadi masakan yang sering dibuat orang Korea di rumah sebagai lauk makan nasi. Bagi kaum muslim, sebaiknya berhati-hati ketika memesan kimchi jjigae ini karena terkadang sup ini dicampur dengan daging babi.

9. Miyeok Guk

Miyeok Guk - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via convenii.com

Di Korea Selatan miyeok guk disajikan saat perayaan ulang tahun, selain itu sup ini juga disajikan pada ibu yang baru melahirkan karena dipercaya dapat memperbanyak asi.

Sup ini menggunakan bahan utama miyeok (rumput laut coklat), yang diolah bersama dengan kaldu tulang sapi, daging sapi, minyak wijen dan kecap. Tak hanya lezat, miyeok guk ini juga mampu menjaga stamina tubuh agar tetap sehat.

10. Mandu Guk

Mandu Guk - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via 10000recipe.com

Makanan Korea berkuah ini terdiri dari pangsit dengan kaldu tulang sapi. Biasanya mandu guk ini disajikan pada musim dingin tepatnya pada hari raya Seollal.

Pangsitnya terdiri dari kulit yang terbuat dari tepung kemudian diisi dengan daging, tahu, kimchi dan sayur-sayuran. Rakyat Korea percaya dengan menyantap makanan ini mereka akan mendapatkan keberuntungan pada tahun yang baru.

11. Pajeon

Pajeon - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via wtable.co.kr

Selanjutnya ada pajeon sebagai salah satu makanan khas Korea Selatan yang mudah dibuat. Makanan ini terbuat dari daun bawang yang dibiarkan memanjang tanpa dipotong, kemudian diletakkan di wajan dan disiram dengan adonan tepung. Ukuran pajeon ini cukup besar dan sangat nikmat disantap ketika masih panas.

12. Ramyeon

Ramyeon - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via mk.co.kr

Dari sekian banyak makanan khas Korea yang mudah dibuat, ramyeon menjadi salah satu yang sangat mudah dan praktis. Makanan Korea berkuah ini sudah banyak dijumpai di supermarket Indonesia. Ramyeon Korea ini umumnya memiliki rasa pedas dan biasanya diberi topping telur dan kimchi sebagai pendampingnya.

13. Samgyetang

Samgyetang - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via jhf.co.kr

Samgyetang merupakan salah satu makanan khas Korea yang wajib dicicipi. Makanan ini berupa sup berisi ayam muda utuh diisi dengan nasi ketan, akar ginseng, kurma Korea dan bawang puith yang direbus dengan api kecil selama 2 – 3 jam hingga empuk.

Seporsi sup ini biasanya dimakan untuk satu orang. Sebagai pendamping, Samgyetang dinikmati dengan tambahan merica, garam dan kimchi. Makanan tradisional yang bergizi ini dikonsumsi ketika musim panas agar tubuh yang berkeringat tidak menjadi lemas.

14. Tteokbokki

Tteokbokki - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via meesig.com

Jangan ngaku kamu penggemar Korea jika tidak mengetahui kudapan paling populer satu ini yaitu Tteokbokki. Makanan satu ini paling sering sekali tampil dalam drama, film maupun acara lainnya di Korea. Hidangan ini berupang tteok yang dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas dan manis.

Camilan ini sangat mudah ditemukan di pinggir jalan dan bisa dinikmati bersama fish cake, telur rebus dan irisan daun bawang sehingga rasanya semakin lezat. Di Seoul tepatnya di kawasan Sindang-dong dikenal sebagai tempat makan tteokbokki karena disini terdapat banyak kios tteokbokki.

15. Twigim

Twigim - Deretan Makanan Khas Korea Yang Mudah Dibuat
photo via lotteon.com

Sama seperti di Indonesia, Korea Selatan juga memiliki kudapan gorengan yang bernama Twigim. Twigim ini memiliki kulit luar seperti tempura dengan beragam bahan dasar mulai dari cumi, udang, sayuran, telur, ubi jalar dan lainnya. Gorengan ini sangat nikmat jika disantap bersama tteokbokki.

Itulah deretan makanan khas Korea yang mudah dibuat. Beberapa makanan Korea juga bisa kamu dapatkan dengan mudah di restoran Korea atau supermarket khusus Korea yang ada di Indonesia. Jika kamu memiliki waktu yang banyak, kamu juga bisa mencoba membuatnya sendiri dirumah agar bisa dinikmati bersama keluarga.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments