Bagi para pecinta kuliner khususnya kuliner Bali, pasti tidak bisa melupakan bagaimana nikmatnya rasa sate lilit.

Sate lilit adalah salah satu varian sate khas Bali yang terbuat dari daging yang dicincang kemudian dicampurkan kedalam parutan kelapa, santan, jeruk nipis, bawang merah dan merica. Nantinya setelah semua bumbu dan daging tercampur rata, adonan daging akan dilekatkan pada sebuah bambu lalu dipanggang diatas arang.

Bagi para pengemar sate lilit, kamu juga bisa membuatnya sendiri dirumah lho. Nah, berikut ini ada beberapa resep sate lilit yang bisa kamu buat sendiri.

1. Resep Sate Lilit Ikan

Resep Sate Lilit Ikan - Resep Sate Lilit Bali
photo via endeus.tv

Bahan – bahan :

  • 250 gr ikan tuna giling

Bumbu halus :

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah kemiri (opsional)
  • Cabai sesuai selera jika suka pedas
  • Lada dan garam sesuai selera

Cara Membuat Sate Lilit Ikan :

  1. Giling ikan hingga halus. Haluskan semua bumbu.
  2. Campurkan ikan dan semua bumbu, koreksi rasa. Tambahkan daun bawang jika suka.
  3. Lilitkan adonan di batang serai, lalu panggang di atas penggorengan atau dibakar. Dikukus juga boleh.
  4. Sajikan dengan sambal matah dan urap.

2. Resep Sate Lilit Ayam

Resep Sate Lilit Ayam - Resep Sate Lilit Bali
photo via jangkara.com

Bahan-bahan :

  • 400 gr ayam cincang
  • 1/4 bumbu dasar Bali
  • 3 sdm kelapa kering sangrai
  • 1-2 sdm santan
  • 4-6 lembar daun jeruk, iris
  • 3/4 sdt garam
  • 1 sdm gula
  • 1/2 sdt penyedap

Cara Membuat Sate Lilit Ayam :

  1. Aduk ayam dan garam hingga mengental lalu tambahkan santan, bumbu dasar Bali, kelapa sangrai, daun jeruk iris, gula, dan penyedap.
  2. Siapkan tusuk sate buntel (tusuk sate pipih) lalu ambil secukupnya adonan ayam (jangan terlalu tebal) dan tempelkan pada tusuk sate.
  3. Panggang di atas grill pan hingga kecokelatan dan matang.

3. Resep Sate Lilit Bali

Resep Sate Lilit Bali - Resep Sate Lilit Bali
photo via goodnewsfromindonesia.id

Bahan – bahan :

  • 1 ekor ikan tuna fillet tanpa kulit
  • 4 sdm kelapa parut (jangan terlalu tua)
  • 1 sdm gula Jawa organik
  • Mix herb salt
  • 1 sdt kaldu tuna
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm minyak kelapa

Bumbu halus :

  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 batang serai ambil tengahnya
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 cm jahe
  • 1 cm lengkuas
  • 1 cm kunyit
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 1/3 sdt merica
  • Stik es krim atau serai

Cara Membuat Sate Lilit Bali :

  1. Lumuri tuna dengan jeruk nipis, diamkan 10 menit, cuci bersih dan tiriskan.
  2. Haluskan tuna dengan ulekan, masukkan bumbu halus dan semua bahan aduk rata.
  3. Ambil 1 sdm adonan, lilitkan pada stik es krim atau serai, lakukan hingga habis.
  4. Panggang atau bakar dengan api kecil hingga matang. Sajikan.

4. Resep Sate Lilit Tanpa Kelapa

Resep Sate Lilit Tanpa Kelapa - Resep Sate Lilit Bali
photo via ayosemarang.com

Bahan-bahan :

  • 500 gr ayam giling
  • 15-20 batang serai (potong 2/3 atau 3/4, ambil bagian batang yang cukup keras saja)

Bumbu Halus :

  • 12 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 cabai merah atau sesuai selera
  • 2 buah kemiri
  • 2 ruas lengkuas (lengkuas muda lebih bagus)
  • 3 ruas kunyit
  • 1 ruas kencur
  • 1 ruas jahe
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1-2 batang serai, ambil putihnya, iris tipis
  • 1,5 sdm gula aren iris tipis (boleh diganti gula merah atau gula Jawa)
  • 2 sdt garam

Cara Membuat Sate Lilit Tanpa Kelapa :

  1. Haluskan semua bahan bumbu halus.
  2. Campur ayam giling dengan bumbu halus, lalu aduk sampai merata.
  3. Bentuk ayam giling yang sudah dibumbui di bagian bawah batang serai hingga terbentuk seperti sate.
  4. Panggang sate yang sudah selesai dibentuk. Bisa menggunakan grill atau di atas fry pan saja.

5. Resep Sate Lilit Ikan Patin

Resep Sate Lilit Ikan Patin - Resep Sate Lilit Bali
photo via portalyogya.com

Bahan-bahan :

  • 1/2 kg fillet ikan patin
  • 2 sdm tepung roti atau 2 sdm terigu
  • 10 batang serai untuk tusuk sate

Bumbu Halus :

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 batang serai bagian putihnya saja
  • 1 ruas jari jahe
  • 1 ruas jari kunyit
  • 2 lembar daun jeruk
  • Minyak secukupnya

Bumbu lain :

  • Garam
  • Gula pasir
  • Lada
  • Penyedap

Cara Membuat Sate Lilit Ikan Patin :

  1. Blender fillet ikan patin sampai halus, sisihkan ke wadah bersih lalu tambahkan bumbu halus, aduk rata sampai semua tercampur rata.
  2. Beri gula, garam, penyedap, dan lada, aduk lagi, tambahkan tepung roti atau terigu. Koreksi rasa.
  3. Siapkan serai yang sudah bersih, lilitkan adonan ikan pada batang serai, lakukan sampai semua adonan habis.
  4. Panaskan grill pan, alasi dengan daun pisang, bakar sate lilit kurang lebih 7 menit di tiap sisi hingga matang.

6. Resep Sate Lilit Tenggiri

Resep Sate Lilit Tenggiri - Resep Sate Lilit Bali
photo via ringtimesbali.pikiran-rakyat.com

Bahan – bahan :

  • 1 ekor ikan tenggiri, blender halus dagingnya
  • 4 sdm kelapa parut
  • Bumbu halus: 3 siung bawang putih, 2 siung bawah merah, 2 cm kunyit, 1 cm kencur, dan 2 butir kemiri
  • Batang serai beberapa batang, potong sesuai selera, cuci bersih
  • 2 lembar daun jeruk iris tipis
  • Kaldu jamur
  • Garam dan gula secukupnya
  • Minyak goreng untuk memanggang

Cara Membuat Sate Lilit Tenggiri :

  1. Tumis semua bumbu hingga halus, lalu sisihkan.
  2. Di mangkuk, masukkan ikan yang sudah dihaluskan, kelapa parut, dan bumbu yang sudah ditumis, aduk rata.
  3. Tambahkan daun jeruk yang sudah diiris tipis.
  4. Tambahkan kaldu jamur, garam, dan gula.
  5. Sebelum dikepal di batang serai, coba dulu sejumput adonan untuk dipanggang, jika rasa sudah pas baru kepal adonan ke batang serai.
  6. Setelah dikepal semua dan menjadi sate lilit, baru panggang sate lilit bolak-balik hingga matang sempurna.

7. Resep Sate Lilit Jamur Tiram

Resep Sate Lilit Jamur Tiram - Resep Sate Lilit Bali
photo via kulinear.hops.id

Bahan-bahan :

  • 300 gr jamur tiram, cuci bersih, peras hingga benar-benar kering, cincang kasar
  • 50 gr daging ayam atau udang, cincang
  • 50 gr kelapa parut
  • 5 sdm terigu
  • 6 sdm tepung kanji
  • 3 lembar daun jeruk purut, buang tulangnya, iris halus
  • 1 butir telur
  • Beberapa buah tusuk sate
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus :

  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 1 sdt ketumbar sangrai
  • 1 butir kemiri
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 batang serai, ambil bagian putihnya

Bahan lain :

  • Garam, gula, kaldu bubuk, dan merica secukupnya

Cara Membuat Sate Lilit Jamur Tiram :

  1. Dalam wadah besar, campur jamur tiram, daging ayam cincang, kelapa parut, tepung, daun jeruk, dan telur sampai rata bersama bumbu halus.
  2. Tambahkan garam, gula, kaldu bubuk, dan merica secukupnya. Aduk rata kembali, lalu koreksi rasa.
  3. Ambil sekepal adonan lalu lilitkan atau kepal-kepalkan ke tusuk sate. Jika adonan kurang padat untuk dikepal, bisa ditambahkan tepung lagi.
  4. Goreng dalam minyak panas hingga berwarna cokelat keemasan. Tiriskan.
  5. Jika menghendaki aroma bakaran khas sate, bisa dibakar kembali di atas bara atau grill pan. Sajikan bersama saus kacang dan kecap atau sambal matah bila suka.

8. Resep Sate Lilit Tempe

Resep Sate Lilit Tempe - Resep Sate Lilit Bali
photo via cookpad.com

Bahan-bahan :

  • 250 gr tempe
  • 50 gr kelapa parut
  • 1 sdm sagu atau tapioka
  • 4 lembar daun jeruk, iris tipis
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 cm lengkuas
  • Kaldu bubuk
  • Garam dan gula
  • Minyak
  • 6-7 batang sereh untuk tusukan

Bumbu halus :

  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 5 cabai merah keriting
  • 5 cabai rawit merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 ruas kencur
  • 1 ruas kunyit

Cara membuat Sate Lilit Tempe :

  1. Panaskan secukupnya minyak, tumis bumbu halus, serai, lengkuas, dan daun jeruk hingga harum tanak. Angkat, sisihkan serai dan lengkuasnya.
  2. Potong tempe lalu kukus.
  3. Haluskan tempe kemudian campurkan bersama bumbu yang sudah ditumis, kelapa parut, tepung sagu atau tapioka, kaldu bubuk, garam, dan gula. Aduk sampai tercampur rata.
  4. Ambil adonan tempe kemudian bentuk lalu lilitkan ke serai. Ulangi hingga adonan habis. Kukus sebentar dan angkat.
  5. Panaskan teflon, beri sedikit minyak lalu panggang hingga kecokelatan. Angkat dan sajikan.
0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments